Seorang guru memulai kelasnya sambil memegang segelas air. "Menurut kalian,barapa berat gelas ini?"
"Lima puluh gram? Seratus gram? Para siswa menebak.
"Saya tidak tahu berapa berat gelas ini, kecuali kalau saya benar-benar menimbangnya" kata sang guru. "Tapi pertanyaan sesungguhnya adalah, 'Apa yang akan terjadi jika saya mengangkatnya seperti ini selama beberapa menit?
"Ya tidak terjadi apa-apa laaah!"
"Apa yang akan terjadi jika saya mengangkatnya seperti ini selama satu jam?"
"Pegal pak!"
"Benar. Bagaimana jika saya memegangnya seharian ini?"
"Lengan bapak pasti akan mati rasa. Bapak pasti akan stres berat dan mengalami kelumpuhan otot, lalu harus pergi ke rumah sakit pastinya," jawab siswa lain memberanikan diri, sambil setengah tertawa.
"Bagus. Tapi selama itu terjadi, akankah berat gelas mengalami perubahan?"
"Tidak".
"Lalu apa yang akan menyebabkan lengan ini sakit dan ototku kram?"
Para siswa terdiam. Bingung.
"Bapak harus meletakkan gelas itu". seorang siswa mencoba-coba.
"Tepat! Masalah dalam hidup kita ya seperti itu juga. Coba simpan selama beberapa menit saja di kepala kalian, maka tidak terjadi apa-apa. Tapi coba kalian simpan untuk waktu lama, maka kalian akan mulai sakit kepala.
Simpan lebih lama lagi, maka kalian bisa jadi akan lumpuh".
Masalah hidup adalah ujian dari TUHAN dan tidak ada kemudahan serta kekuatan untuk menyelesaikannya selain dari TUHAN saja. Kalau kita mengira bahwa kita bisa menyelesaikan semua tantangan dengan kemampuan otak kita sendiri, maka kita akan "lumpuh".
Sabtu, 21 Agustus 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar